|
|
|
|
|
|
|
|
Rusia akan bangun kompleks antariksa
SYDNEY (Bloomberg): Rusia akan membangun kompleks antariksa dekat perbatasan dengan China yang mampu meluncurkan roket sipil dan militer, kata Deputi I PM Sergei Ivanov.
Dia menjelaskan lokasi di wilayah Timur Jauh Amur itu akan menerbangkan pesawat ruang angkasa berawak pada 2018, menurut koran resmi Rossiyskaya Gazeta.
Presiden Vladimir Putin menandatangani dekrit untuk mendirikan pusat antariksa itu. "Pusat itu akan bernama Vostochny, artinya bagian timur," ujar Ivanov di pusat riset dan produksi di selatan kota Samara.
Peluncuran tidak berawak pertama akan dilakukan pada 2015. Rusia baru-baru ini meluncurkan penerbangan berawak yang membawa awak dari AS dan negara lainnya dari pusat ruang angkasa era Soviet Baikonur.
Para pejabat pemerintah Rusia mengatakan roket, khususnya untuk tujuan militer, harus diluncurkan dari wilayah Rusia dengan alasan keamanan. |
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|